top of page
Search

Polres Taput Fasilitasi 4 Pelajar Pelaku Asusila Untuk Mengikuti Ujian Kenaikan Kelas

TAPUT-analisapost.com | Empat tersangka pelaku persetubuhan terhadap anak dibawah umur yang sudah ditahan oleh Polres Taput di fasilitasi untuk mengikuti ujian kenaikan kelas dari sekolah.

Ke empat tersangka yang masih berstatus sebagai pelajar di salah satu sekolah SMA di Taput itu, diberikan untuk mengikuti ujian kenaikan kelas selama 5 hari bertempat di ruang Aula Tribrata Polres Taput.


Ke empat pelajar tersebut yaitu RDAM ( 16), (JH) 17, EN (16) dan JS ( 16) . Keempat orang tersebut saat ini duduk dibangku kelas X di salah satu sekolah SMA di Taput.


Kapolres Taput AKBP Ronald Sipayung SH. SIK. MH melalui Kasi Humas Aiptu W. Baringbing menjelaskan, mereka diberikan fasilitas untuk mengikuti ujian selama 5 hari terhitung mulai hari ini senin hingga jumat dengan 3 mata pelajaran dalam 1 hari. Hal ini kesepakatan kita dengan sekolah mereka.


Pemberian Fasilitas terhadap mereka, merupakan hak-hak tersangka yang diatur dalam Undang-Undang. Apalagi mereka masih berstatus di bawah umur. Ada Undang-undang khusus yang mengatur penerapan hukum terhadap mereka. Jadi semua hak-hak mereka kita berikan termasuk mengikuti ujian ini.


Sejak mereka ditetapkan sebagai tersangka dan di tahan Sabtu ( 4/6) kemarin , penyidik kita melakukan kordinasi dengan sekolahnya mengenai hak-hak mereka untuk mendapatkan pendidikan.


Jadi dalam pelaksanaan ujian ini, yang mengatur teknis dan jadwal adalah sekolah nya. Sesuai dengan peraturan dari sekolah kita mengikutinya. Mereka dibawakan kertas soal ke Polres dan diawasi oleh salah seorang gurunya yaitu MN dan kita memberikan tempat di Aula serta mengawasi bersama-sama.


Selama 5 hari ini begitulah proses mereka untuk mengikuti ujian. Dan di tahanan juga, mereka diberikan kesempatan untuk belajar persiapan untuk ujian ini.(Norris Hutapea)


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari analisapost.com



 
 
 

Komentarji


logo_analysis_post_TERBARU-removebg-previe

Let's Connect

+6282221118158

  • TikTok
  • Facebook
  • Instagram
  • Twitter
  • YouTube

Kanal

Nasional

Politik

Hukum & Kriminal

Peristiwa

Lintas Negara

Ekonomi

Properti

Olahraga

Entertaiment

Headline

Redaksi

Layar Tancap

Seni dan Budaya

Karya Kita

Aspirasi Rakyat

Lifestyle

Kesehatan

Fashion

Informasi

Kelana

Pendidikan

Cerpen, Puisi, Syair

Pariwisata

Saintek

Suguhan Nusantara

Pojok Pinggir

Ramalan Bintang

Pariwara

Duka Cita

Iklan Baris

Otomotif

Karikatur

Regional

Pedoman Media Siber

bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya