top of page

Koleksi Karya Hergé: Hamid Nabhan Punya Ratusan Komik Tintin

Gambar penulis: analisapostanalisapost

Diperbarui: 9 Mar

SURABAYA - analisapost.com | Hamid Nabhan pria berdarah Arab asal Kota Surabaya dikenal sebagai seorang budayawan, seniman, pelukis, penulis, penyair, dan kolektor majalah Tintin. Ia memiliki komik Tintin ratusan buku dalam koleksinya, termasuk edisi langka yang sulit ditemukan di pasaran, Sabtu (22/2/25)

Hamid Nabhan kolektor komik Tintin
Hamid Nabhan kolektor komik Tintin (Foto: Div)

Hamid telah lama mengagumi karya-karya Hergé, pencipta karakter Tintin. Menurutnya, kisah-kisah dalam serial Tintin tidak hanya menghibur tetapi juga menyajikan unsur sejarah dan petualangan yang menarik.


“Tintin bukan sekadar komik biasa, tapi juga jendela ke berbagai peristiwa dunia. Setiap kisahnya penuh dengan wawasan sejarah, budaya, dan eksplorasi,” ujar Hamid kepada awak media AnalisaPost.

Hamid mengungkapkan bahwa koleksinya mencakup berbagai edisi dari tahun ke tahun, termasuk terbitan Indira tahun 1976 yang menjadi favoritnya. Selain itu, ia juga memiliki beberapa edisi berbahasa Inggris yang ia dapatkan dari berbagai sumber, baik dalam negeri maupun luar negeri.


Sebagai seorang pencinta sejarah, Hamid merasa kisah-kisah dalam Tintin memiliki daya tarik tersendiri karena banyak mengangkat tema eksplorasi dan peristiwa dunia yang benar-benar terjadi.


“Saya mengoleksi Tintin bukan hanya karena kecintaan pada seni grafisnya, tetapi juga karena setiap ceritanya punya pesan mendalam,” tambahnya.

Hamid Nabhan kolektor komik Tintin
Hamid Nabhan kolektor komik Tintin (Foto: Div)

Kecintaan Hamid terhadap Tintin juga ia bagikan kepada publik melalui berbagai wawancara dengan media. Ia kerap menceritakan pengalamannya mengumpulkan buku-buku Tintin serta bagaimana petualangan sang reporter muda ini telah menginspirasinya dalam berkarya di dunia seni dan sastra.


Dengan koleksi yang terus bertambah, Hamid Nabhan berharap dapat semakin memperkenalkan karya Tintin kepada generasi muda, khususnya mereka yang tertarik pada dunia sejarah dan petualangan. Baginya, Tintin adalah bukti bahwa sebuah cerita bisa melampaui zaman dan terus menginspirasi berbagai kalangan. (Che/Dna)


Dapatkan update berita pilihan serta informasi menarik lainnya setiap hari di analisapost.com

Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya