top of page

Damkar, Pantang Pulang Sebelum Api Padam


Foto : Dokpri

Bojonegoro - analisapost.com | Pemadam kebakaran ( DAMKAR ) merupakan profesi yang bertugas memadamkan kebakaran, pengendalian, pencegahan dan penanganan bahan berbahaya atau beracun.


Pantang pulang sebelum api padam motto yang di jadikan motivasi petugas pemadam kebakaran (DAMKAR) yang memiliki tugas berat, bahkan nyawa yang jadi taruhanya demi menyelamatkan banyak orang.


Secara luas tugas pemadam juga bisa melakukan penyelamatan penanggulangan bencana bahkan kejadian yang tidak terduga yang merugikan banyak orang.


Terkait memadamkan api ketika terjadi kebakaran sudah menjadi tugas utama, mulai dari kebakaran skala kecil hingga skala besar.


Tugas damkar tidak hanya dalam hal yang berkaitan dengan kebakaran tetapi juga bisa untuk membantu korban bencana, kecelakaan dan penyelamatan orang bunuh diri bahkan hewan yang terjebak, pokoknya yang menyangkut kerugian massal.


Ini mengacu kepada permendagri nomor 114 tahun 2018 tentang standart pelayanan dasar , pada standart pelayanan maksimal sub urusan kebakaran daerah kabupaten / kota.


Itulah prinsif yang di pegang teguh oleh seluruh personel pemadam kebakaran di balik pakiannya rompi orange helm dan sepatu boot yang di pakai ketika bertugas di lapangan.


Tetapi ketika tidak bertugas di lapangan seragam yang di pakai berwarna biru tua dengan bedge di kantong kiri depan yang bertuliskan pemadam dan semboyan "yudha brahma jaya".


Pemadam kebakaran di singkat (DAMKAR) dalam bahasa belanda "Brand Weer" bertugas memadamkan api ketika terjadi kebaran juga melakukan penyelamatan dan kejadian lainya.


Masyarakat perlu tahu terkait tugas pemadam kebakaran (DAMKAR) tidak hanya menjinakan atau memadamkan api ketika terjadi kebakaran akan tetapi mencakup terkait penyelamatan.


Resiko yang di hadapi petugas damkar ketika memadamkan api sangat besar termasuk keselamatan diri ,meski demikian mereka tetap semangat .


Dalam hal penyelamatan sudah di lengkapi dengan bebagai peralatan keselamatan yang telah di persiapkan sesuai standart dan resiko yang di hadapi petugas ketika bertugas di lapangan.


Meski keselamatan jiwa jadi taruhan demi menyelamatkan banyak orang para petugas pemadam kebakaran tetap semangat karena ini adalah tugas mulia.


Tak jarang mereka di tugaskan untuk mengevakuasi korban tenggelam, menolong korban banjir, bahkan pemadam kebakaran (damkar) juga sering di minta untuk membantu terkait penyelamatan hewan.(Tom)

128 tampilan0 komentar
bottom of page