Harga Emas Hari Ini: Investasi Aman di Tengah Inflasi dan Ketidakpastian Ekonomi
- analisapost

 - 1 hari yang lalu
 - 2 menit membaca
 
SURABAYA - analisapost.com | Emas sejak lama dikenal sebagai logam mulia yang bernilai tinggi dan menjadi simbol kemewahan. Selain digunakan untuk perhiasan, emas juga menjadi instrumen investasi yang populer karena mampu menjaga nilai kekayaan di tengah kondisi ekonomi yang tidak stabil.

Sebagai salah satu instrumen investasi tertua di dunia, emas terbukti mampu melindungi kekayaan seseorang dari kondisi ekonomi yang tidak stabil. Saat nilai mata uang melemah dan inflasi meningkat, harga emas justru cenderung naik. Itulah sebabnya, emas kerap disebut sebagai safe haven assetĀ atau aset pelindung nilai kekayaan.
Kecenderungan harga emas untuk meningkat di tengah perlambatan ekonomi membuat logam mulia ini tetap menjadi pilihan favorit bagi masyarakat dari berbagai kalangan.
Beragam Jenis Emas yang Beredar di Pasaran
Jenis emas yang beredar di pasaran sangat beragam, mulai dari emas batangan, emas putih, emas perhiasan, koin emas, hingga emas digital. Di Indonesia, bentuk perhiasan masih menjadi yang paling banyak diminati masyarakat karena selain bernilai estetika, juga mudah dijual kembali.
Salah satu toko di Surabaya, Toko Emas Bersahabat, menjual berbagai jenis emas perhiasan seperti emas Surabaya, emas London, dan emas putih. Berikut kisaran harga yang ditawarkan:
Emas London: Rp 1.900.000-Rp 1.953.000 per gram dengan potongan Rp 25.000 saat dijual kembali
Emas Surabaya: Rp 1.700.000-Rp 1.800.000 per gram dengan potongan Rp 15.000 saat dijual kembali, dengan surat lengkap
Emas, Aset Bernilai Multi-Fungsi
Selain sebagai instrumen investasi, emas juga memiliki banyak kegunaan lain. Logam mulia ini sering digunakan sebagai bahan baku kosmetik, produk medis, dekorasi bangunan, hingga simbol penghargaan.
Nilainya yang stabil menjadikan emas tetap unggul dibanding logam mulia lain seperti platinum atau paladium. Dengan berbagai manfaatnya, emas masih menjadi pilihan tepat untuk menjaga nilai kekayaan dalam jangka panjang.
Emas tidak hanya berfungsi sebagai perhiasan atau simbol kemewahan, tetapi juga sebagai penjaga stabilitas ekonomi pribadi. Dengan tren harga yang cenderung naik, emas tetap menjadi aset investasi yang aman, likuid, dan emas tetap menjadi pilihan investasi yang aman dan menjanjikan.(Dna)
Dapatkan berita pilihan serta informasi menarik lainnya setiap hari dan ikuti berita terbaru analisapost.com klik link ini jangan lupa di follow.





Komentar