HUT Kota Singaraja Ke-418 dan Launching RTH Taman Bung Karno
top of page

HUT Kota Singaraja Ke-418 dan Launching RTH Taman Bung Karno

SINGARAJA - analisapost.com | Bertepatan dengan Hari Suci Pagerwesi Kota Singaraja menggelar acara pagelaran seni dan budaya di RTH Taman Bung Karno dalam rangka HUT ke 418 Pemkab Buleleng sekaligus meresmikan Rumah Terbuka Hijau (RTH) Taman Bung Karno pada Rabu (30/03/22)

Gubernur Bali, Ir. Wayan Koster menghadiri HUT Kota Singaraja (Foto: Sanjaya)

Kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Bali, Ir. Wayan Koster, Forkompinda Prov. Bali, Bupati Buleleng beserta Ibu, Wakil Bupati Buleleng beserta Ibu, Sekda Kab. Buleleng beserta Ibu, seluruh pimpinan SKPD dilingkup Pemkab Buleleng serta undangan lainnya.


Dalam acara ini dipentaskan Kreativitas seni dan budaya warga masyarakat Buleleng diantaranya yaitu : Tari Teruna Jaya masal dan Tabuh gong kebyar sanggar seni Swara Mustika Singaraja, selayang pandang RTH Taman Bung Karno, Kolaborasi Seka Bondres yang ada di Buleleng ( Dwi Mekar, Sunari Bajra, Rare Kual, Susik dan Nong-Nong Kling ), tari kreasi modern bertajuk bangkit berseri, dan teater dari komunitas Mahima Singaraja kolaborasi sanggar Bali Agung (kisah cinta Nym. Rai Serimben, ibu alm Soekarno).


Dalam Sambutannya Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST mengajak warga masyarakat Singaraja untuk memanfaatkan fasilitas tersebut sebagai wadah menampilkan kreatifitas yang ada serta menggelorakan semangat perjuangan jiwa kepahlawanan dari Bung Karno.


Beliau juga mengharapkan kepada Bapak Gubernur untuk dapat mempromosikan RTH TBK ini, mengajak wisatawan lokal dan mancanegara untuk datang ke tempat wisata yang baru di bumi Den Bukit ini.


"Saya mengharapkan kepada Bapak Gubernur untuk terus membantu Buleleng agar dapat melaksanakan pembangunan di segala bidang untuk dapat bersama-sama dengan kabupaten yang lainnya turut andil dalam pembangunan di Provinsi Bali", ucap Bupati Buleleng.


Seusai Bupati Buleleng, sambutan berikutnya disampaikan oleh Bapak Gubernur Bali Ir. Wayan Koster. Beliau memuji Bupati Buleleng telah berjuang keras membangun RTH Taman Bung Karno yang dirasa sangat bagus dan baik untuk warga masyarakat Buleleng sebagai wadah menampilkan kreativitas seni dan budaya nantinya.

Gubernur Bali Ir. Wayan Koster meresmikan RTH Taman Bung Karno Singaraja yang ditandai dengan penandatangan batu prasasti (Foto: Sanjaya)

Selain itu Beliau juga mengajak warga masyarakat Buleleng untuk menggunakan RTH ini tidak hanya tempat pentas seni budaya melainkan lebih untuk memajukan perekonomian warga. Dalam kesempatan ini Wayan Koster juga menyampaikan kepada masyarakat untuk ikut vaksinasi.


"Saya berharap program vaksinasi khususnya boster atau vaksin III bisa digencarkan guna menekan kasus covid 19 yang sudah melandai sehingga kehidupan di masyarakat dapat berjalan normal yang juga berimbas pada pulihnya kembali pariwisata Bali dengan kedatangan tamu lokal dan manca negara yang sudah mulai ada angin segar", jelas Bapak Gubernur.


Sebagai penutup sambutan dari Bapak Gubernur Bali disampaikan bahwa pembangunan di Buleleng akan terus dilakukan dimana diantaranya perihal kelanjutan pembangunan jalan sort cut di beberapa titik, pemasangan pemancar siaran TV analog di wilayah Desa Pegayaman dekat Pura Tirta Ketipat, pembangunan akses jalan tol Gilimanuk-Mengwi dan Pelabuhan perikanan serta Bandara Bali utara.


Seusai memberikan sambutan, Gubernur Bali Ir. Wayan Koster meresmikan RTH Taman Bung Karno Singaraja yang ditandai dengan penandatangan batu prasasti, disambut dengan antusias oleh masyarakat Singaraja sesuai dengan protokol kesehatan.


Mengingat selama hampir 2 tahun lebih berada dimasa pandemi baru kali ini ada hiburan untuk umum yang digelar.


Ketertiban dan keamanan juga menjadi hal yang diperhatikan oleh semua pihak. Warga masyarakat kota Singaraja serta Buleleng pada umumnya berharap diadakan lagi event seperti ini sebagai hiburan bagi warga masyarakat yang ada.(Sjy)

1.028 tampilan0 komentar
bottom of page