top of page

Koramil dan Polsek Patroli Malam Untuk Menekan Penyebaran Covid -19

Diperbarui: 27 Mei 2021


ree
Foto : Humas

Sukoharjo, Analisa Post | Untuk menyukseskan program PPKM Mikro sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19 diwilayah Kabupaten Sukoharjo, Koramil 03/Bulu dan Polsek Bulu melaksanakan patroli malam berikan himbauan kepada masyarakat supaya mematuhi protokol kesehatan (Prokes) saat pandemi Covid-19, Selasa 25/05/2021 malam.


Danramil 03/Bulu Kapten Inf Kusnandar menjelaskan, bahwa edukasi protokol kesehatan, pembagian masker serta imbauan tentang pentingnya patuhi protokol kesehatan terus digencarkan oleh Koramil 03/Bulu dan Polsek Bulu, "Saat ini patroli ke kampung-kampung untuk melaksanakan himbauan serta penegakkan protokol kesehatan kepada masyarakat Bulu untuk memutus penyebaran virus Covid-19,"Jelas Danramil.

ree
Foto : Humas

ā€œSesuai dengan program PPKM Mikro untuk menekan Covid-19, bahwa anggota Koramil 03/Bulu dan Polsek Bulu serta Instansi terkait adalah ujung tombak untuk menyukseskan program tersebut. Untuk itu kami akan terus gencarkan edukasi ke masyarakat pentingnya patuhi prokes saat pandemi corona ini,ā€ ujar Kapten Inf Kusnandar.


Dalam kegiatan tersebut, anggota Koramil 03/Bulu dan Polsek Bulu menyampaikan imbauan tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan dengan cara 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.


ā€œSemoga dengan upaya mematuhi protokol kesehatan ini, penyebaran virus Covid-19 dapat ditekan, dan pandemi segera berakhir,ā€ harap Danramil (Agus/nn)

Komentar


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya