top of page

Megawati Ajak Politik Nasional Kembali Berpijak pada Kearifan Lokal

JAKARTA - analisapost.com | Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan pentingnya mengembalikan arah politik nasional pada nilai-nilai budaya dan kearifan lokal. Pesan tersebut disampaikan dalam pidato politiknya pada peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan yang dirangkaikan dengan Rakernas I, di Beach City International Stadium (BCIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/1/26).

Pesan tersebut disampaikan dalam pidato politiknya pada peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan yang dirangkaikan dengan Rakernas I, di Beach City International Stadium (BCIS), Jakarta Utara, Sabtu (10/1).
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri

Dalam pidatonya, Megawati mengingatkan bahwa praktik politik tidak seharusnya terjebak pada kepentingan pragmatis semata yang justru merusak relasi manusia dengan alam. Ia mendorong agar nilai-nilai tradisional Nusantara, seperti Tri Hita Karana dari Bali dan Memayu Hayuning Bawana dari Jawa, dijadikan landasan dalam perumusan kebijakan publik.


Menurut Megawati, nilai-nilai tersebut penting untuk memulihkan tatanan kehidupan yang kian tergerus oleh ambisi kekuasaan jangka pendek. Ia menekankan bahwa keseimbangan hubungan manusia dengan Tuhan, alam semesta, dan sesama merupakan fondasi utama kebahagiaan dan peradaban yang berkelanjutan.


"Ukuran kemajuan sebuah peradaban bukanlah gedung-gedung yang menjulang tinggi, melainkan bagaimana manusia memperlakukan bumi,ā€ ujar putri Proklamator RI, Bung Karno, itu.


Megawati juga menilai kearifan lokal Indonesia memiliki pandangan yang lebih luhur dibandingkan logika kapitalisme, karena menempatkan bumi sebagai ibu yang wajib dijaga dan dirawat, bukan sebagai objek eksploitasi.


Dalam konteks itu, ia mengajak seluruh kader partai untuk menghidupkan kembali politik yang berlandaskan moral, gotong royong, dan kepedulian ekologis.


Presiden kelima Republik Indonesia ini menegaskan bahwa kehormatan partai politik tidak diukur dari banyaknya jabatan yang diraih, melainkan dari konsistensi memperjuangkan nilai-nilai luhur dalam hati nurani serta tindakan nyata menjaga kelestarian alam.


"Siapa pun yang mencintai bumi, maka bumi akan memberikan keselamatan kehidupan. Karena itu, jalan perjuangan partai harus berpihak pada kelestarian ekologi,ā€ tegasnya.


Ia menambahkan, sikap berpihak pada kebenaran ekologis merupakan wujud nyata pengamalan nilai-nilai Pancasila sekaligus cerminan tema Rakernas, Satyam Eva Jayate kebenaran pasti akan menang. (Dna)


Dapatkan update berita pilihan serta informasi menarik lainnya setiap hari di analisapost.com

Komentar


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya