Mengintip Fasilitas Mewah Rumah Duka Grand Heaven Dengan Harga Terjangkau
top of page

Mengintip Fasilitas Mewah Rumah Duka Grand Heaven Dengan Harga Terjangkau

Diperbarui: 8 Jan 2022



SIDOARJO - analisapost.com | Salah satu moment terpenting dan pahit dalam hidup adalah moment meninggalnya salah satu keluarga yang kita cintai. Proses pemakaman yang akan dilakukan sangat mendalam apalagi sekitar kita dipenuhi dengan beragam budaya, etnis dan suku karena ada masyarakat menggunakan cara dikubur, ada juga menggunakan kremasi. Senin (27/12/21)

Foto : Div ( Ruang jenazah sebelum dimandikan)

Grand Heaven rumah duka, menjadi salah satu yang patut untuk diketahui karena ada berbagai hal yang menarik di tempat itu yaitu proses pemakaman dan kremasi. Dimana upacara kematian merupakan persembahan terakhir kepada orang meninggal. Setiap orang memiliki kepercayaan dan keyakinan yang berbeda.


Ritual kremasi ini tidak hanya dilakukan oleh yang beragama Budha saja melainkan beragama Konghucu, Katolik, Kristen, dan Hindu. Rumah duka biasanya digunakan juga untuk menerima tamu dan meletakan karangan bunga yang di bawa tamu saat datang mendoakan.


Hermanto sebagai kepala operasional dari Grand Heaven mengatakan, "Ada beberapa proses yang dilakukan rumah duka, untuk jenazah mulai dari memandikan, treatment, merias, menyiapkan peti sampai pemakaman atau kremasi." Terangnya dalam perbincangan singkat.

Foto : Div (Ruang tunggu keluarga di rumah duka)

"Kita tidak membedakan suku dan agama. Siapapun yang mau menggunakan jasa kami, kami pasti siap. Fasilitas yang kita berikan sudah terbaik dan murah. Tetapi kembali ke individunya." ujarnya saat awak media Analisa Post datang melihat kondisi didalam.


Upacara yang dilakukan dirumah duka memiliki beberapa tahap persiapan, lanjut ke tahap inti hingga akhirnya tahap penutup. Dengan kata lain jenazah yang sudah tiba dirumah duka sudah keadaan siap atau sudah dalam keadaan bersih dan siap disemayamkan beberapa hari.


Beberpa hal yang dipersiapkan oleh pihak keluarga seperti foto yang di cetak untuk di letakan dimeja sembayang, peti yang merupakan tempat istirahat terakhir, pakaian lengkap dan baru.

Foto: Div ( Kendaraan untuk penjemputan jenazah)

Pemujaan leluhur dapat dilakukan secara sederhana ataupun mewah di sebuah rumah duka sesuai dengan tingkat perekonomian masing-masing keluarga. Semua ini sudah tersedia di rumah duka sehingga keluarga tidak perlu repot membawa peralatan sembahyang.


Selain yang di sebutkan diatas, Grand Heaven memiliki petugas yang menjaga jenazah dan mengurus jenazah. Disana juga disediakan paket makanan dan minuman untuk kerabat yang datang melayat. Dengan adanya fasilitas yang diberikan oleh rumah duka Grand Heaven maka akan membuat suasana pemakaman lebih tenang dan lancar tanpa ada gangguan apapun. Dengan mempertimbangkan hal-hal tersebut, maka akan mendapatkan rumah duka yang terbaik.(Dna)

3.227 tampilan1 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page