Mengulik Kenikmatan Kopi Dari Tana Toraja
top of page

Mengulik Kenikmatan Kopi Dari Tana Toraja


Foto : Charles

TANA TORAJA - analisapost.com | Daerah satu ini sudah sangat terkenal dengan budayanya. Banyak wusatawan asing berkunjung untuk sekedar menyaksikan keindahan alamnya juga.


Berada didataran tinggi membuat kondisi Kabupaten Tator sangat dingin.


Selain itu potensi wisatanya tidak perlu diragukan. Terbukti salah satu keunikan yang dimiliki Toraja adalah pesta kematian yang dikenal dengan Rambu Solo'.


Tetapi untuk kali melalui analisa post akan membahas tentang nikmatnya kopi Toraja.


Sekedar informasi kopi dari Toraja sudah terkenal dimancanegara.


Kopi merupakan suguhan utama bagi masyarakat Toraja. Untuk rasanya pastinya tidak ada duanya.


Selain itu untuk mencari tanaman kopi sangat mudah karena disetiap rumah pasti ada.


Dalam penyajiannya masyarakat Toraja selalu mengunakan teko sebagai wadahnya.


Aroma kopi Toraja sangat harum.


Bagi para pelancong yang ingin membeli kopi Toraja tinggal berkunjung saja ke pasar makale. Dan harganya bervariasi.


Sedangkan ukuran kopinya terdiri dari : 250 gram, 450 gram hingga 1 kg.


Banyak masyarakat penasaran dan bertanya kenapa kopi Toraja begitu nikmat.



Foto : Charles

Analisa Post melakukan reportase ke Tana Toraja dan menemui beberapa petani. Dan jawabannya adalah ;


Kopi Toraja rata - rata ditanam di perkebunan kecil milik penduduk yang ada di lereng-lereng gunung.


 Begitu juga  proses pengolahan kopi juga melalui tradisi yang berumur ratusan tahun.


Adapun perjalanan kopi  bisa sampai  go international itu telah melalui proses yang sangat panjang.


Foto : Charles

 Awal mulanya karena  Pemerintah Kolonial Belanda sudah mengetahui keberadaan kopi yang diibaratkan sebagai “harta karun”.


 Cuma Pemerintah Belanda tidak mampu mengembangkan kopiToraja.


Dengan masuknya Negara Jepang sampai terjadi kerjasama kurang lebih tahun 1976 dari situlah awal mulanya kopi mulai dikenal dimancanegara.


Hingga saat ini kopi Toraja sudah merambah dicafe cafe besar dan terkenal dengan harga sangat mahal.


Kopi Toraja merupakan oleh oleh khas dari Tana Toraja.


Bagi yang penasaran akan kenikmatan kopi tersebut tidak ada salahnya untuk berkunjung ke Toraja.(Che)


















1.216 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page