top of page

PAS 8SCA22 Dengan Menggunakan Teknologi Animated Light 8 Yang Pesona


Foto : Dokumentasi Pribadi

Jakarta, Analisa Post | Walau speaker kini makin menjamur, namun pemilihan yang tepat diperlukan supaya Speaker dapat di gunakan maksimal dan sesuai dengan kebutuhan. Apalagi Speaker yang di pilih dapat membantu menghidupkan suasana acara.Sabtu (24/04/2021)


Baik dari segi kekuatan suaranya, fitur yang sangat lengkap maupun teknologi pencahayaanya. Seperti Speaker aktif terbaru dari Polytron PAS 8SCA22 yang di lengkapi dengan Animeted Light menyala berputar secara dinamis yang diiringi oleh irama musik.

Dengan adanya cahaya dari PAS 8SCA22 yang memukau maka acara di rumah pun akan terlihat meriah dan berkesan. Karena cahaya PAS 8SCA22 mampu menghidupkan suasana. Inilah yang menjadi pembedaan yang di miliki oleh PAS 8SCA22.dari segi visual, pencahayaan yang di keluarkan sari PAS 8SCA22 dapat menjadi pelengkap kemerihaan sehingga acara lebih meriah.


Felita Septian selaku perwakilan dari Polytron menjelaskan, bahwa "PAS 8SCA22 ini dilengkapi dengan Animeted Light yang dapat menyala dan berputar secara dinamis yang mengikuti dan mengiringi irama musik. Warna varian lampu tersebut terdiri atas delapan mode atau tampilan yang berbeda beda dan mode tersebut bisa di kontrol secara acak.


"Pengaturan bisa juga diatur sesuai dengan keinginan kita jika lebih memilih tanpa lampu, maka mode Animeted Ligth dapat di matikan sehingga lampu tersebut tidak akan menyala. Dengan di banderol harga 1.6 juta, PAS 8SCA22 ini memiliki koneksi Bluetooth, USB Input, AUX Input, Line Input, SD carf Input yang memiliki notabene sangat membutuhkan saat ini." Ujar Fenita.


PAS 8SCA22 merupakan active Speaker terbaru, single box dan audio syistem berupa 3 Way Speaker Sistem. Memiliki keluaran suara yang besar berkuatan 100 Watt RMS mampu mengeluarkan suara mantap berkarisma dengan bas khas Polytron. PAs 8SCA22 dilengkapi dengan Super Bass Kontrol yang dapat meningkatkan kemantapan nada rendah atau Bass walaupun di volume kecil. ( Hafidz mabrur )

6 tampilan0 komentar
bottom of page