Pengurus HIPMI Unesa Dilantik, Siap Cetak Wirausaha Muda
top of page

Pengurus HIPMI Unesa Dilantik, Siap Cetak Wirausaha Muda

Diperbarui: 30 Jan 2022

SURABAYA - analisapost.com | Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI PT) Unesa periode 2022 hari ini menggelar CEO Talk dan pelantikan pengurus baru di aula STIE IBMT Surabaya. Terpilih sebagai Ketua Hipmi PT Unesa Indah Faitulqimah. Jumat (28/01/22)

Pelantikan pengurus baru Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi Unesa 28/1/22 (Foto: Div)

Program yang bertujuan mencetak pengusaha muda dari kalangan mahasiswa diharapkan bisa menghadirkan produk dan jasa berbagai bidang yang inovatif menjalankan bisnis dan bagaimana memilih jenis usaha.


Kegiatan yang di hadiri oleh waketum BPC Hipmi Surabaya, Ananta Wijaya, Sekum, Radityo Suryo Hartanto, Ketua Bidang 1 OKK, Imaniar Ramadhani, Aulia Giovane, dari PT Jazeera Inti Sukses, Rico Tedyono dari Komunal.Id, Mukhlis Ilahi dari PT Sekolah Tinggi Mentor Milenial, disambut sangat antusias oleh calon entreprenuer


Rico Tedyono dari Komunal.id menyampaikan, setelah dilantik Hipmi Perguruan Tinggi Unesa harus mempunyai target. Tanpa ada target yang jelas maka selama satu tahun kepengurusan tidak ada artinya.


Disisi lain Mukhlis mengatakan bahwa, "Mudah-mudahan Hipmi PT Unesa semakin jaya, semakin maju, semakin bisa menghadirkan generasi-generasi baru, pengusaha-pengusaha baru dan akan kita tunggu di Hipmi Surabaya." Kata pria tampan ini.


Ditambahkan juga oleh mas Prabu berharap, "Para pemimpin-pemimpin itu organisasinya bukan cuma satu. Silahkan dimanfaatkan akses yang seluas-luasnya karena di sini ada pengusaha-pengusaha senior dan bisa menambah networking. Kami tunggu untuk bisa mengisi di kancah kewirausahaan Surabaya." Ujarnya.


Ketua Hipmi PT yang baru dilantik, Indah Faitulqimah mengatakan ia bersama jajaran pengurus akan menjalankan program-program dan akan mencetak banyak starup baru yang bisa sustaineble, fleksibel, adaktif di era 2022.


"Kita berkolaborasi dengan UKM dan inkubator jadi kerja nyatanya praktisioner, Hipmi PT siap menjadi motor penggerak bertumbuhnya wirausaha baru, mencari bibit dan membina calon-calon pengusaha muda di kalangan perguruan tinggi." Jelasnya


"Saat ini pengurus baru total berjumlah 83 kader, anggota kami di Hipmi Surabaya mencapai 300 orang. Pendekatan yang kami lakukan untuk menularkan virus kewirausahaan dengan prinsip best atitude is the best aset." Tegasnya


Dengan adanya hal ini, peran entrepreneur dalam menentukan kemajuan suatu bangsa, sebagai pintu gerbang perdagangan Surabaya, harus bisa dimanfaatkan oleh pengusaha muda. Hal ini sangat jelas terlihat ada beberapa produk yang di pajang mulai minuman tradisional hingga kue. Mereka rata-rata mendapatkan bimbingan dari Hipmi mulai branding hingga pemasaran. Seiring berkembangnya jaman otomatis membuka peluang bagi yang ingin menjadi pengusaha. (Che/Dna)

404 tampilan0 komentar
bottom of page