Perayaan Imlek 2025 di Surabaya Meriah dengan Berbagai Acara Menarik
- analisapost
- 30 Jan
- 2 menit membaca
SURABAYA - analisapost.com | Surabaya siap menyambut Tahun Baru Imlek 2025 dengan berbagai rangkaian acara meriah di beberapa pusat perbelanjaan dan kawasan ikonik kota.

Warga Surabaya dan wisatawan dapat menikmati berbagai pertunjukan budaya khas Tionghoa serta berbagai hiburan menarik yang telah disiapkan.
Pakuwon City Mall akan menyelenggarakan perayaan Imlek mulai 22 Januari hingga 9 Februari 2025. Pengunjung dapat menikmati berbagai pertunjukan seperti wushu, barongsai yang akan berkeliling mal, serta berbagai penampilan menarik lainnya. Selain itu, terdapat Moru Doll Workshop dan pertunjukan Bian Lian, seni perubahan wajah tradisional Tiongkok yang selalu menarik perhatian.
Di Royal Plaza, digelar Red Festival mulai 24 Januari hingga 2 Februari 2025. Acara ini menampilkan Splendid of China, pertunjukan Budi Utama Drum Performance yang megah, serta kesempatan menarik untuk berpartisipasi dalam Roda Keberuntungan.
Sementara itu, Tunjungan Plaza menghadirkan Majestic Lunar Wonders yang berlangsung dari 17 Januari hingga 2 Februari 2025. Salah satu acara unggulan dalam perayaan ini adalah Parade of Majestic San Xing, yang telah digelar pada 26-29 Januari. Parade ini diyakini akan membawa keberuntungan dan kebahagiaan bagi para pengunjung.

Tidak ketinggalan, Grand City juga turut memeriahkan perayaan Imlek dengan menghadirkan Barongsai Around the Mall yang berlangsung dari 29 Januari hingga 15 Februari 2025.
Pengunjung dapat menikmati atraksi barongsai yang penuh warna dan semangat. Selain acara di pusat perbelanjaan, suasana Imlek di Surabaya juga semakin semarak dengan adanya pasar malam di Kya-Kya Kembang Jepun.
Kawasan ini menawarkan atmosfer khas Tionghoa dengan dekorasi lampion merah yang indah, serta berbagai kuliner dan suvenir khas Imlek. Khusus di malam Jumat, Sabtu dan Minggu, kawasan ini semakin hidup dengan berbagai pilihan kuliner.
Dengan berbagai acara yang telah disiapkan, perayaan Imlek 2025 di Surabaya dipastikan akan menjadi momen yang tak terlupakan bagi masyarakat dan wisatawan yang ingin merasakan kemeriahan dan kehangatan budaya Tionghoa di Kota Pahlawan.

Jadi untuk kamuyang ingin merayakan Tahun Baru Imlek dengan cara yang seru dan penuh warna di Surabaya, jangan lewatkan festival-festival Tahun Baru Imlek. Gong Xi Fa Cai ! (Dna)
Dapatkan update berita pilihan serta informasi menarik lainnya setiap hari di analisapost.com
Comments