Temu Warga RT 01 Bendul Merisi, Hadirkan Ketua LPA Komnas Perlindungan Anak Surabaya
top of page

Temu Warga RT 01 Bendul Merisi, Hadirkan Ketua LPA Komnas Perlindungan Anak Surabaya

SURABAYA - analisapost.com | Temu warga merupakan moment untuk mengetahui persoalan yang dialami. Tetapi yang lebih sering adalah kegiatan positif guna menambah pengetahuan dari berbagai hal.

Seperti yang dilakukan oleh warga RT 01 RW 05 keluruhan Bendul Merisi mengundang Ketua Komnas Perlindungan Anak Kota Surabaya, Saiful Bachri, SP yang memberikan materi tentang hak anak hingga bulliying.


Adanya kegiatan ini bisa menambah wawasan bagi orang tua dalam mendidik anak secara benar. Perlu diketahui maraknya berbagai kasus kekerasaan hingga pernikahan dini sebagai bukti minimnya informasi dan menariknya para pelakunya berasal dari orang terdekat.


Diharapkan warga khususnya orang tua paham dan mengerti akan pola asuh anak yang sesuai agar tidak salah langkah. Nampak hadir Ketua RT 01 beserta pihak kelurahan yang diwakilkan.

Ketua Komnas Perlindungan Anak Kota Surabaya, Saiful Bachri, SP saat memberikan materi tentang hak anak hingga bulliying (Foto: Charles)

Menurut Ketua RT 01 Riza memberi tanggapan," dari masyarakat ini merupakan hal baru jadi terkesan wow. Dimana mempunyai makna wow dalam kegiatan, tema, serta isi,"terangnya.


Harapan warga, kedepan agar ada pihak - pihak termasuk keluruhan bisa mensupport kegiatan seperti ini.


"Kami juga menshare acara tersebut ke grup wa satu kecamatan Wonocolo supaya bisa berbagi informasi dan pesan buat warga kita harus banyak - banyak belajar karena mengikuti era sekarang harus buka wawasan. Masalah bullying mudah - mudahan kedepannya sudah tidak ada lagi,"tuturnya.


Hal senada juga disampaikan Susi Bagian Kasie Kesra keluruhan Bendul Merisi, "kami mewakili dari Bapak Lurah dengan adanya parenting acara yang dilaksanakan pagi ini sangat luar biasa. Sebagai orang tua dimasyarakat kita, para stakeholder mulai ditingkat RT dan RW masing - masing bisa memberi contoh rule model bagi keluarga dan masyarakat. Adanya acara ini bisa ditindaklanjuti, ini kan baru satu RT bisa diteruskan ke RT hingga RW lainnya sehingga akan banyak masyarakat yang akan lebih banyak mengetahui. Dikarenakan materi sangat bagus sekali,"harapnya.


Moment tersebut bisa memberi pelajaran berharga bagi ayah dan ibu agar dapat menghindarkan si anak untuk tidak melakukan bullying.(Che)


Dapatkan update berita pilihan dan berita terkini setiap hari dari analisapost.com

174 tampilan0 komentar
bottom of page