JAKARTA - analisapost.com | Diberitakan sebelumnya Inspektorat Khusus (Itsus) Polri Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob terkait dugaan pelangaran etik yang dilakukan Fredy Sambo. Minggu (7/8/22)
Ferdy Sambo diduga melakukan pelanggaran prosedur dalam penanganan kasus tewasnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.
Hal itu disampaikan dalam jumpa pers Sabtu (6/8). Disampaikan hasil pemeriksaan Irjen Ferdy Sambo oleh Pengawasan dan Pemeriksaan Khusus (Wasriksus) atau Inspektorat Khusus (Irsus).
Istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, muncul pertama kali di depan publik sejak insiden berdarah yang menewaskan Brigadir J. Putri mengunjungi Mako Brimob Polri, Depok bersama kuasa hukumnya untuk menjengguk suaminya yang ditempatkan selama 30 hari terkait pemeriksaan dugaan pelanggaran etik.
Putri berdiri dihadapan media sekitar pukul 18.20 mengenakan blezer kuning dengan mengenakan masker berwarna putih.
Dia menyampaikan pernyataan dihadapan awak media dan mengaku iklas memaafkan."Saya Putri bersama anak-anak, saya mempercayai dan tulus mencintai suami saya. Saya mohon doa biar kami sekeluarga kuat menjalani masa sulit ini." ujar Putri meminta doa sambil menangis. Usai memberi penyataan, putri bersama sang anak langsung meninggalkan lokasi masuk ke mobil.(Dna/Che)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari analisapost.com
Comments