top of page

DPW Riau Hadiri Rapimnas PEKAT-IB

Diperbarui: 5 Mar 2023

SURABAYA - analisapost.com | Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) beserta jajaran pengurus Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT-IB) Riau, menghadiri undangan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I Grend Empire Palace Hotel, Surabaya. Rapimnas I yang digelar oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PEKAT -IB, dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 3 hingga 4 Maret 2023.

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) beserta jajaran pengurus Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (PEKAT-IB) Riau (Foto: Div)

Kegiatan yang diikuti oleh DPW dan DPD PEKAT-IB Seluruh Indonesia dengan Tema " Mewujudkan Stabilitas Ekonomi, Politik & keamanan Menuju Pemilu/Pilpres 2024 Yang Aman, Damai dan Demokratis", disambut sangat antusias oleh peserta.


Rombongan DPW PEKAT-IB dari Riau yang hadir yaitu Ketua NIrwanto,Spdi, Sekretaris Benny Fernando, Bendahara Edwin Aditya Nugraha, SE.,MH.,MM, Wakil ketua Bid.OKK Khairul Domo dan anggota Bid.OKK Rizalman.


"Harapannya dengan terlaksananya Rapimnas hari ini, mudah-mudahan PEKAT-IB nanti di bawah pimpinan Ketum Aga Khan, Sekjen Milano, dan Bendum Steven, bisa berkembang lebih maju jaya sehingga nanti PEKAT -IB Terbentuk kepengurusannya di setiap DPW sampai nanti DPD dan DPK," ujar Nirwanto yang disampaikan kepada awak media Analisa Post, Sabtu (3/3/23).


Ditempat yang sama, Edwin selaku bendahara DPW PEKAT-IB Riau mengatakan, "Hasil dari Rapimnas I ini, kita berharap bisa membawa pulang ke Pekanbaru, sehingga PEKAT IB dapat menjadi lebih baik dan maju kedepan dalam kepedulian terhadap masyarakat Riau," imbuhnya.

Plt Sekjen Komnas Perlindungan Anak Jawa Timur, Syaiful Bachri, SP

Ketua Umum Pekat, Aga Khan, S.H, Sekjen Pekat-IB, M. Milano, S.H, Bendahara-IB, Steven M, SE, DPW PEKAT-IB sebagai peserta Munaslub dan Ketua DPD Sebagai peninjau.


Dari pantauan awak media Analisa Post, tampak hadir Plt Sekjen Komnas Perlindungan Anak Jawa Timur, Syaiful Bachri, SP Dewan penasehat PEKAT IB Irjen. Pol. Dr. Drs. H. Anton Charliyan, M.P.K.N dan para Dewan Pembina diantaranya Ibnu Pratomo, Mayjen H.Judi Haryanto, S.H. dalam pembukaan Rapimnas Pekat IB di Surabaya.


Acara berlangsung khidmat dengan menetapkan Aga Khan, S.H.,M.H,C.C.P.S sebagai Ketua Umum Definitif periode berjalan 2021-2026. (Che/Dna)


Comments


bottom of page
analisa post 17.50 (0 menit yang lalu) kepada saya